Batik Indonesia Banyumas Motif Semen Klewer

Batik Indonesia Motif Semen Klewer

Motif Batik: Semen Klewer.
Asal: Banyumas, Jawa Tengah.

Arti dan Makna Motif Batik Semen Klewer:
Semen Klewer berasal dari bahasa jawa, semen artinya semi yang melambangkan tumbuhnya kehidupan, dan klewer artinya menggantung atau tergantung. Sehingga makna batik ini adalah tumbuhan yang menggantung seperti kehidupan manusia yang juga saling membutuhkan dengan alam semesta.

Batik ini ditandai dengan ukel (ornamen) yang digambar bebas arah dan juga terdapat Gurdo (Garuda) yang berarti sumber kehidupan.